10 Postingan Ini Bukti kalo Anthony Sinisuka Ginting juga Minat Fotografi selain Jago Badminton
Genmuda – Pebulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting juarai Daihatsu Indonesia Masters 2018, Minggu (28/1). Cowok 21 tahun itu rebut kehormatan lewat kemenangan dua set sekaligus 21-13 dan 21-12 lawan pebulu tangkis andalan Jepang, Kazumasa Sakai.
Permainan dimulai dengan curi-curian angka. Namun, perlawanan Sakai mulai kandas ketika Ginting meraih skor 10-8. Ketika pebulu tangkis berdarah Batak tapi lahir di Cimahi, Jawa Barat itu meraih angka 11, Sakai terus ketinggalan tanpa ada tanda ngejar poin.
Masuk babak kedua, dukungan penonton di Istora Senayan makin menggila. Kebisingan itu bikin perlawanan Sakai benar-benar padam. Atlet Jepang yang udah raih total 142 kemenangan itu akhirnya tunduk sama atlet lebih muda dari Indonesia yang kantongi 111 kemenangan.
Gimana komentar para atlet soal pertandingannya?
“Lawan agak grogi sehingga sering mati sendiri. Bola yang seharusnya bisa berbuah poin malah gagal dia ambil,” ucap Anthony dikutip Tribunnews.com, 28 Januari.
Penuturan Ginting diakui Sakai. “Ginting punya kecepatan dan smash yang kencang. Keduanya jadi tekanan tersendiri bagi saya sehingga saya sering melakukan kesalahan sendiri,” tutur Sakai dikutip Warta Kota, 28 Januari.
Namun demikian, Sakai belum keok main di Indonesia. Dia berniat dateng lagi pada kompetisi Indonesia Terbuka 2018 mendatang dan mengusahakan jalannya hingga final lalu sabet gelar juara. Itu kalo dia gak kalah lagi dari Ginting.
Gelar juara dunia kedua Ginting
Sepanjang karier seniornya, kemenangan Indonesian Masters 2018 merupakan kemenangan pertama doi di salah satu kompetisi BWF World Tour. Namun, itu bukan gelar juara dunia pertamanya.
Tahun 2017, doi naik podium tertinggi di Korea Open. Ginting kalahin pebulu tangkis Indonesia Jonatan Christie dengan rubber set 21-13, 19-21, dan 22-20 pada babak final kompetisi BWF Superseries itu.
Ibarat film Naruto, Ginting dan Jonatan ibarat Naruto-Sasuke. Keduanya bersahabat dalam satu pelatnas, bersaing secara sportif, dan jadi andalan negara. Yang jelas, keduanya sama-sama suka main Instagram.
Feed Instagramnya artistik
Lain dari Jonatan yang hobi posting foto diri sendiri, Ginting lebih sering foto dengan nilai fotografi daripada sekedar foto dirinya. Beberapa foto bahkan cukup artistik buat masuk kategori arsitektur, siluet, flatlay, tipografi, hingga moment.
Terlepas dari kemungkinan foto itu doi ambil sendiri atau diambilin orang lain, berbagai postingan di IG Ginting emang artistik banget, gaes. Di bawah ini, Genmuda.com pilihin beberapa yang terbaik.