Sabtu, 2 November 2024

Genmuda – Mahalnya harga tiket penerbangan ke antar kota di Indonesia bikin sebagian Kawan Muda memutuskan buat piknik ke luar negeri. Selain perbandingan harga tiket, traveling ke luar negeri bisa ngasih banyak manfaat positif buat anak muda kayak lo.

Mulai ketemu orang baru, belajar kebudayaan, sampe cicipin kuliner khas satu negara jadi alasan tambahan kenapa lo harus pergi traveling ke luar negeri. Dan untuk membantu perjalanan ke luar negeri kali ini Genmuda.com bakal kasih 10 aplikasi traveling yang sangat ngebantu lo, baik saat bikin itinerary maupun saat liburan berlangsung. Yuk, langsung simak ulasannya!

1. Google Trips

via: Google Trips
(Sumber: Istimewa)

Aplikasi traveling dari Google ini sangat berguna buat lo yang pengen ngunjungin berbagai spot menarik dari satu wilayah dan negara. Dengan tersinkronisasi akun google lo, maka lo bisa dengan mudah menyimpan semua wish list tempat wisata yang mau lo kunjungin. Kerennya lagi di sini lo bisa bikin list tujuan tempat wisata berdasarkan rekomendasi orang lain, rute terdekat, sampe review tempat wisatanya. Simple kan.

2. Google Maps

via: Digital Trends
(Sumber: Istimewa)

Setali tiga uang, lokasi wisata yang udah lo tandai di Google Trips otomatis akan muncul di Google Maps jika udah melakukan proses sinkronisasi. Dan di sejumlah negara Eropa maupun Asia, rute yang disediakan oleh Google Maps juga udah dilengkapi sama daftar ongkos yang harus lo keluarin selama perjalanan. Kalo takut gak dapet sinyal internet, download aja versi offlinenya sebelum lo pergi liburan.

3. Google Translate

What If you don’t speak English fluently? Or you cannot speak in another language beside Bahasa or English? So.. here’s your solution. Google Translate sangat berguna buat lo berkomunikasi dengan warga lokal yang gak bisa bahasa Inggris atau sebaliknya. Minimal lo bisa memilah-milih kata dasar sehingga lo engga miskom atau nyasar di negara orang.

4. Duolingo

via: Duolingo
(Sumber: Istimewa)

Aplikasi Duolingo bisa lo gunain buat ngambil beragam pelajaran dalam rangka ngembangin kemampuan berbahasa lo. Aplikasinya ngegabungin metode pembelajaran secara sosial dengan metode yang lebih tradisional dan terukur. Seengganya lo bisa ngerti beberapa kosa-kata sehari-hari yang sering dipakai oleh banyak orang.

5. Airbnb

via: Digital Trends
(Sumber: Istimewa)

Lo cari penginapan alternatif selain hotel? Airbnb bisa jadi penolong. Keuntungan lain yang bisa lo dapetin dengan mencari penginapan di aplikasi ini adalah kesempatan besar untuk tinggal bareng orang lokal setempat. Cocok buat solo atau family traveling yang pengen cari penginapan dengan harga terjangkau.

6. Uber

via: Digital Trends
(Sumber: Istimewa)

Layaknya Gojek atau Grab, Uber masih jadi moda transportasi terjangkau di sejumlah negara. Siapa tau lo kesasar atau bingung cari transportasi umum, coba aja instal lagi uber di smartphone. Etapi di luar negeri ada suka ada promo goceng gak ya? *yaelah

7. Packpoint Travel Packing List

via: Digital Trens
(Sumber: Istimewa)

Sesuai namanya aplikasi satu ini berguna buat lo yang suka skip atau lupaan saat mau pergi jalan-jalan. Tinggal pilih kota yang dituju berserta durasi perjalanan, kemudian pilih aktivitas yang mau lo lakuin. Setelahnya Packpoint bakal ngatur semua barang-barang penting yang lo wajib bawa, seperti identitas diri, pakaian, obat-obatan sampai urusan alat-alat mandi. Selain untuk wisata, ada juga opsi buat perjalanan bisnis atau tugas kantor loh. Mantul kan!

8. XE Current

via: Digital Trends
(Sumber: Istimewa)

Kalo lo pakai kartu kredit selama transaksi di luar negeri lo bisa skip aplikasi ini karena harga kursnya bakal ngikutin rujukan bank lo. Tapi kalo lo pengen nukerin uang dan memantau kursnya sekaligus mengkonversinya ke mata uang rupiah, lo bisa mengacu di aplikasi ini. Selain bisa dipakai tanpa koneksi internet, XE Current juga bisa disinkronisasi oleh Android Wear atau Apple Watch.

9. TripAdvisor

via: Google
(Sumber: Istimewa)

Pengen cari tempat hiburan, restoran, atau penginapan yang daerah terdekat? Coba aja cari lewat aplikasi Trip Advisor. Lo bisa liat harga dan review orang lain biar lo maquen yaqueen, sebelum memutuskan pergi.

10. VPN

via privatetunnel.com
(Sumber: privatetunnel.com)

Di sejumlah negara seperti China, sejumlah situs besar bakalan diblokir oleh pemerintah. Dan sebagai wisatawan lo bisa mengakalinya dengan menginstall VPN yang banyak tersedia di Apps Store dan Play Store. (sds)

Comments

comments

Saliki Dwi Saputra
Penulis dan tukang gambar.