Bukan Ronaldo, Messi, atau Salah, Inilah Pemain Muda yang Layak Menangin Puskas Award 2018
Genmuda – Asosiasi sepakbola sejagat, FIFA resmi mengumumkan 10 nominasi Puskas Award 2018 atau predikat gol terbaik pada Senin (3/9). Ada sepuluh nominasi gol terbaik yang diambil sejak tanggal 3 Juli 2017 hingga 15 Juli 2018, termasuk pada gelaran Piala Dunia 2018.
Sejumlah pemain top kayak Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Mohamed Salah masuk dalam nominasi. Namun uniknya, ketiganya diprediksi bakal kalah sama pemain 19 tahun asal Australia, Riley McGree.
Kenapa gitu? Oke, Riley yang membela Newcastle Jets FC berhasil mencetak gol cantik ke gawang Melbourne City pada 27 April 2018 di laga Liga Australia. Gol cantik Riley dilakukan dengan cara Scorpio Kick.
Setelah menerima umpan dari temennya, Riley tanpa ragu menendang bola dengan tumitnya meski sedang dikawal oleh pemain lawan. Bola itu pun menukik indah ke gawang, dan membuat kiper Dean Bouzanis mati langkah.
Satu gol dari Riley juga berhasil mengantarkan timnya menang atas Melbourne City dengan skor 2-0, dan membuat Newcastle Jets FC finis di urutan kedua di akhir kompetisi Liga Australia.
Penghargaan Puskas Award dimulai sejak tahun 2009, yang diambil dari nama pemain bola asal Hungaria, Ferenc Puskas. Puskas adalah salah satu pemain sepak bola terbaik dunia yang pernah yang mencetak 592 total gol dalam 610 pertandingannya.
Untuk tahun ini, votingnya bakal diumumkan tanggal 24 September 2018 di London. Kalo lo penasaran sama gol yang diciptakan sama Riley berserta 9 nominasi lainnya, tonton aja videonya di bawah ini:
Sumber: FIFA