Sabtu, 2 November 2024

Genmuda – Baru banget dirilis weekend kemarin, film ‘Star Wars episode VII: The Force Awakens’ udah mecahin TIGA rekor box office! Gokil abis! Apa sih yang bikin ‘Star Wars’ segitu lakunya, dan banyak banget yang penasaran sama kelanjutan cerita Luke Skywalker cs ini?

Star Wars bukan cuma sekedar film bagi banyak orang. Buat para fans setianya, Star Wars adalah bagian dari budaya, yang udah melekat banget sama hidup mereka. Gak heran kalau film ketujuh Star Wars yang baru aja dirilis tanggal 18 Desember lalu ini langsung menuai reaksi heboh dan positif, bukan cuma dari para penonton aja, tapi dari sisi penghasilannya juga.

Seakan-akan pengen ngebuktiin ke dunia kalau film ini engga ada matinya, Episode VII: The Force Awakens berhasil berdiri tegak dan kuat di puncak box office. Terus apa aja sih rekor yang berhasil diraih sama film ini? Berikut ulasannya!

  1. The biggest Thursday night opening ever

Star Wars dirilis pada Jumat, 18 Desember di Indonesia, atau Kamis malam waktu Amerika Serikat. Nah dalam waktu semalam aja, di Amerika Serikat, Star Wars berhasil ngumpulin lebih dari USD 60 juta atau sekitar Rp 835 miliar. Itu cuma pas Kamis malam aja loh Kawan Muda, dan filmnya keluar di bioskop mulai jam tujuh malam waktu Amerika Serikat.

Jumlah fantastis yang berhasil dicapai ini ngebuat Star Wars: The Force Awakens berhasil mengalahkan rekor Thursday night opening yang selama ini dipegang oleh film ‘Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2’ yang sebelumnya memperoleh USD 43,5 juta ketika dirilis pada Juli 2011.

Menurut survei dari PostTrak, kebanyakan penonton yang langsung datang ketika star Wars pertama kali dirilis adalah laki-laki, dengen persentase sebesar 71 persen, dan 53 persen dari mereka adalah orang-orang yang berusia di atas 25 tahun. So, kebukti nih kalau fans-fans “tua”-nya star Wars yang udah ngikutin serial film ini dari trilogi awal Star Wars.

  1. The biggest opening day ever

Kalau tadi cuma dalam waktu semalam aja, nah Star Wars juga berhasil memecahkan rekor the biggest opening day ever. Dalam waktu dua puluh empat jam setelah dirilis, Star Wars kembali menggilas film-film berpendapatan tertinggi lainnya. Menurut laporan dari Box Office Mojo film ini berhasil meraup pendapatan lebih dari USD 100 juta.

Jumlah tersebut sudah termasuk dari USD 60 juta yang dihasilkan dari Kamis malam. Dengan begitu, Star Wars resmi menjadi the biggest opening day movie ever, mengalahkan ‘Harry Potter and the Deathly Hallows – Part 2’ yang “cuma” mampu meraih USD 91 juta di hari pertama kemunculannya.

‘Star Wars: The Force Awakens’ juga dipastiin menjadi film terbesar yang rilis pada bulan Desember. Jumlah pendapatannya yang sudah mencapai USD 100 juta dalam waktu satu hari ini berhasil ngalahin film box office Desember lainnya, kayaka ‘The Hobbit: An Unexpected Journey’ yang meraup USD 84,6 juta. Nah sekarang pertanyaan para fans dan pengamat film cuma satu nih, mampu gak ya Star Wars ngalahin ‘Jurassic World’ dalam rekor all-time opening weekend, yang berhasil meraih USD 208 juta? Lanjut deh…

  1. The biggest opening weekend ever

It’s official! Semalam, Star Wars dilaporkan udah resmi menjadi film yang berpendapatan terbanyak dalam waktu seminggu perilisannya, sepanjang masa. Baru banget dirillis empat hari yang lalu, ‘Star Wars: The Force Awakens’ bukan cuma menghantam rekor pendapatan terbesar pada film Kamis malam, dan pendapatan terbesar dalam waktu satu hari aja, tapi juga the biggest opening weekend ever.

Dengan raupan USD 238 juta atau sekitar Rp 3,3 triliun, film ketujuh Star Wars ini berhasil mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh ‘Jurassic World’ pada musim panas lalu. Film tentang hewan pra sejarah ini pun “cuma” berhasil meraih pendapatan domestik sebesar USD 208 juta di minggu pertamanya –atau kalah 30 juta dollar dari Star Wars.

Selain itu, Star Wars Episode VII juga menjadi film baru terlaris di seluruh dunia dalam sejarah, dengan penghasilan sebesar USD 517 juta dalam skala global di rentang waktu empat hari aja. Lonjakan pendapatan Star Wars diprediksi bakalan terus berlanjut, karena ada juga negara-negara yang baru akan nayangin film ini pada bulan Januari nanti, contohnya Tiongkok.

So, kita tungguin aja nih bakalan ada rekor baru apa lagi ya dari Star Wars? (sds)

Comments

comments

Ratu Rima
Forever needs: Foods. Cafe latte. Holiday. Writing. BIGBANG. and... You ♥