Genmuda – Setelah kalah secara memalukan oleh Leicester City dengan skor 9-0 pada hari Jumat (25/10). Para pemain dan staff pelatih Southampton akhirnya sepakat untuk mendonasikan gaji mereka pekan lalu.
Sembilan gol The Foxes dicetak oleh dua hat-tricks Ayoze Perez dan Jamie Vardy, serta tiga gol masing-masing yang dicetak oleh Ben Chilwell, Youri Tielemans, dan James Maddison di St. Mary’s Stadium. Hal ini menjadi kekalahan paling berat bagi Southampton dari semua kompetisi dan sekaligus menjadi kemenangan terbesar tim tamu di liga papan atas Inggris dalam 131 tahun sejarah Football League.
Hasil ini kemudian bikin Southampton nyungsep di posisi tiga paling bawah papan klasemen Liga Inggris. Atas kejadian memalukan tersebut semua anggota tim inti mengambil langkah untuk menebus kekelahaan mereka kepada para suporter.
Pihak klub mengumumkan di situs resmi mereka bahwa pada hari Minggu (27/10) semua gaji anggota tim utama di pekan lalu akan didonasikan untuk Saints Foundation, yayasan yang memiliki tujuan untuk mengubah hidup orang dewasa dan anak-anak melalui olahraga.
#SaintsFC’s first-team players and coaching staff have decided to donate their wages from last Friday to @SFC_Foundation: https://t.co/EMVlHTrjr6
— Southampton FC (@SouthamptonFC) October 27, 2019
Southampton harus kembali mengalami ujian selanjutnya pada Rabu (30/10) di ajang Piala Liga untuk menghadapi Manchester City. Setelahnya, mereka akan bertamu ke Etihad Stadium pada Sabtu (2/10) dalam pekan ke-11 Liga Inggris.