Genmuda – Kacamata hitam tetep merupakan aksesoris penting, meski langit jarang munculin teriknya matahari. Musim hujan bukan alasan yang jadiin kacamata hitam sebagai produk “oh, so last year.”
Sebaliknya, kacamata hitam justru bisa jadi fashion item khas yang bermanfaat banget buat kamu banget, gaes. Percaya atau engga, caritau sendiri penjelasannya di bawah ini.
ALASAN I: Mematenkan gaya kamu
Di festival musik malam, sejumlah pengunjung tetep pake kacamata hitam sebagai aksesoris tanpa dicantolin ke depan mata. Kalo emang seperti itu kamu pengen bergaya, kenapa kacamata hitamnya gak dipake juga di musim hujan, ketika siang-siang?
Apa bedanya? Angot-angotan dalam bergaya justru bikin kamu keliatan gak punya pendirian dan cuma ikut-ikutan gaya orang di sekitar. Sementara itu, konsisten dalam bergaya bisa mengubah citra kamu dari sekadar fashionista jadi pemberi fashion statement.
ALASAN II: Jaga kesehatan mata
Ceritanya begini: Seorang pembawa acara CNN mendadak sulit melihat selama 36 jam karena kena radiasi sinar ultra violet (UV). Padahal, saat itu sedang musim hujan dan langit sangat berawan.
Kesimpulannya, sinar UV bisa menembus awan dan tetep melukai mata meski matahari gak bersinar terik macam neraka bocor. Terus, sinar berbahaya itu tetep bisa merusak mata. Jadi, gak ada salahnya tetep pake kacamata hitam.
ALASAN III: Cegah silau dari titik air hujan
Pemilik kendaraan pribadi pasti pernah ngerasain sulit melihat saat hujan deras. Bintik-bintik air yang nempel di kaca depan mobil atau kaca helm bikin penglihatan buyar.
Ketika tertimpa cahaya, penglihatan makin kabur karena tiap titik air mantulin cahaya langsung ke mata. Setelah dilap wiper atau tangan pun kondisinya belum berubah. Malah, makin parah.
Untuk mencegah hal itu, lebih baik pake kacamata hitam terpolarisasi (polarized sunglases). Teknologi pembuatan lensanya mencegah silau sehingga komposisi warna pada penglihatan tetep netral.
Asalkan, pakai kacamata hitam beneran
Namun demikian, tiga manfaat tersebut cuma bisa diperoleh dari kacamata hitam beneran. Pemakaian merk abal-abal justru mencederai usaha nunjukin fashion statement. Bukannya kece, malah keliatan gak modal.
Terus, pastiin juga kacamata hitamnya yang beneran sunglasses berlabel “99 – 100% absorbs UV.” Soalnya, banyak kacamata hitam dengan nama sunblocker, sun shades, atau nama lain yang sebenernya cuma kacamata lensa gelap tanpa teknologi penghalau sinar UV.
Jadi, radiasi berbahaya tersebut tetep masuk ke mata. Meski gak silau, efeknya tetep terasa. Misalnya, mata cepat lelah atau malah sakit mata. Intinya, kacamata hitam tetep sah dipake di musim hujan.
Jangan pilih kacamata hitam cuma karena murahnya doang ya, gengs. Perhatiin juga kegunaannya karena benda apapun pasti dibuat dengan fungsi lebih dari sekadar aksesoris untuk gaya dan status sosial. (sds)