Wajar Banget Sih Ira Koesno Mencuri Perhatian (dan Hati) Penonton Debat Pertama Cagub DKI Jakarta
Genmuda – Adu otak, berantem visi-misi, dan nyinyir-nyinyiran debat resmi calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta, dipandang engga ada apa-apanya di mata netizen. Malah moderatornya, Ira Koesno yang lebih menarik perhatian penonton di Hotel Bidakara, Jumat malam itu (13/1).
Di debat, pasangan nomer satu pengen mensejahterakan warga DKI, misalnya dengan ngasih bantuan dana juga tambahin ambulans. Pasangan kedua keukeuh pengen bagusin jembatan, taman, jalan, dan cegah banjir Jakarta. Sementara itu, yang ketiga maunya pendidikan warga DKI naik lebih dulu.
Juaranya Mbak @irakoesno malam ini. #Debat1PilkadaDKI ? pic.twitter.com/mkD1IoZivy
— ADIB HIDAYAT (@AdibHidayat) January 13, 2017
Akan tetapi, program-program keren itu terbukti garing berdasarkan poling buatan pemimpin redaksi Rolling Stones Indonesia, Adib Hidayat di Twitter. Pasangan satu, dua, tiga cuma berhasil mencuri perhatian 10%, 30%, dan 7% netizen. Ira Koesno dapet 53%.
Di usian 47 tahunnya, Ira jadi sosok idaman para jones dan panutan cewek-cewek. Di bawah ini, adalah beberapa alesan doi patut banget jadi yang terkeren di debat pertama.
1. Berani
Biarpun cuma sendirian, doi berani loh nyuruh diem puluhan fans pasangan calon pas lagi pada teriak-teriak ngasih dukungan. Ibarat bola, itu sama aja kayak seorang pendukung Manchester City nyuruh diem puluhan fans fanatik MU pas lagi nobar di tempat nongkrong resmi MU Fans Club. Greget banget, gaes.
2. To the point tapi tetep tenang
Cowok-cowok yang udah kebingungan sama amukan mantan pasti pengen banget punya pacar kayak Ira Koesno. Ngomongnya to the point dan tenang meski matanya melotot emosi. “Sabar, bapak-ibu. Tetap tenang, seperti yang udah disepakati,” kata Ira berulang kali.
Engga kayak mantan yang kalo udah melotot terus langsung menggila atau ngambek diem bikin bingung. Dear girls, contoh gayanya Ira Koesno ya kalo lagi ngomelin pacar. *tsaaaileee.
3. Jago mengubah mood
Meski berjam-jam doi melotot dan pasang muka jutek, penonton langsung leleh ngeliat senyumnya tiap ngumumin pergantian sesi debat, apa lagi yang nonton di TV.
Kayak cewek lagi ngerjain pacarnya ulang tahun aja. Dari siang jutek senggol bacok, tau-tau berubah so sweet pas jam 00.00 di hari ulang tahun. Rasanya seperti pengen dinafkahi aja.
4. Keliatan pinter
Sepanjang memandu debat, Ira Koesno seperti mancarin aura cerdas. Aslinya, doi emang cerdas, gaes. Doi lulusan Akuntansi Universitas Indonesia.
Gelar S2-nya ada dua, yaitu Master of Arts bidang produksi TV Bristol University Inggris (2000) dan Master of Arts bidang Jurnalistik Wesminster University Inggris (2001). Gila. Ngejar gelar S1 aja jungkir balik, nah doi S2-nya dua kali.
Doi pernah bawa berita di Liputan 6 SCTV, Satu Jam Lebih Dekat TV One, dan Satu Meja Kompas TV. Penghargaan pembawa berita terfavorit Panasonic Gobel Awards 1998, 2002, dan 2003 diraihnya.
Tahun berikutnya, doi diriin perusahaan sendiri dengan nama Ira Koesno Communications. Pengen banget kan jadi cewek dengan prestasi segitu banyaknya.
5. Awet muda
Malam ini pemenangnya adalah @irakoesno she is so glowing, beautiful and smart ♡♡♡
— Alberthiene Endah (@AlberthieneE) January 13, 2017
Yang paling bikin para cowok deg-deg ser dan cewek iri adalah penampilan Ira Koesno yang awet muda, gaes. Genmuda.com aja mengira perempuan kelahiran 30 November 1969 itu usianya masih 20-30 tahunan (*Perez).
Namun sayang, jones cuma bisa mupeng karena sosok sekomplit itu cuma ada di dalam diri Ira Koesno. Yang cewek sakit hati ya? Kalo gitu, buktiin dong kamu bisa lebih keren dari Ira Koesno. (sds)